Gedek Ditemukan Warga Telah Jadi Mayat

Kriminal299 Dilihat

PALEMBANG|PencanangNews.co.id- Warga dilorong Manggis dijalan A Yani kelurahan Silaberanti kecamatan Seberang Ulu l palembang dibuat hoboh dengan penemuan mayat di dalam kontrakan,kondisi mayat sudah membusuk.

Ketua RT setempat Nurholis (32) mengatakan pada saat kejadian warga memberitahu kepadanya kalau korban ditemukan meninggal dunia.

“Awalnya warga sekitar curiga karena mencium bau busuk, saat dicek ternyata korban meninggal dunia selanjutnya anggota kepolisian langsung mendatangi lokasi untuk evakuasi,” ujarnya Senin (4/1/2021).

BACA  BPBD Sumsel Gelar Rapat Evaluasi dan Koordinasi Posko Satgas Karhutla 2021

Nurholis menjelaskan, bahwa korban yakni Gedek (65) sehari-hari bekerja sebagai tukang becak dan pemulung, memang selama ini menderita penyakit hernia dan asma.

“Setau saya korban ini sudah lama tidak keluar rumah kurang lebih satu Minggu, mungkin ia sudah meninggal sejak minggu lalu karena sudah bau busuk, untuk korban ini biasanya tinggal sendirian memang belum berkeluarga,” jelasnya.

BACA  Romsa Diamankan Polisi Lantaran Membawa 5 Kg Ganja

Ia menjelaskan, korban tidak terlalu sering bergaul dengan warga sekitar. Selepas bekerja ia biasanya langsung istirahat terkadang juga ia tidur di becak miliknya.

Berdasarkan pantauan, terlihat di lokasi penemuan mayat tersebut warga ramai melihat mayat itu meskipun bau busuk menyengat.

Selanjutnya mayat dievakuasi pihak kepolisian dari Polrestabes Palembang. (Ndre)